close
Cara Membuat Lemper Abon by Xenia Sari - 700 resep

Halaman

Kamis, 10 Januari 2019

Cara Membuat Lemper Abon by Xenia Sari



by Xenia Sari

Sore tdi bikin bnyak kue arisan buat si mami, minta nya di buatin jajanan tradisional semua, slh satunya favorit si mami, lemper isi abon 😄 ,mami ku gk bgtu suka klau isiannya daging ayam ,lbih suka pke abon krna menurutnya lbih enak dan gurih ada kresnya jg 😂😂😂,,dan bikin jajan ini itu paling gmpang gk pke ribet,, cuuusa yuk kita masak 🏃.

Bahan-bahan
250 gram beras ketan putih (rendam 1-2 jam)
165 ml santan kental
1 sdt garam
1 sdt gula pasir
2 lembar daun Pandan simpulkan
secukupnya daun pisang (aq pke plastik ijo pengbungkus lemper)
bahan isian:
sesuai selera abon sapi ( ya bisa jg daging ayam)

Langkah
Didihkan air di dandang pengukus lalu kukus ketan kurang lbih 15-20 menit.

Masak santan kental bersama daun Pandan smpai mendidih lalu masukkan ketan yg sudah di kukus tdi,aduk" smpai merata dan meresap santan nya,kemudian kukus lagi selama 30 menit smpai matang.



Setelah matang angkat dri kukusan, bagi ketan jdi 2 bagian,ratakan di loyang kotak/persegi panjang yg sdah di olesi minyak /bisa jg di lapisi daun pisang,tuang abon ratakan dan padatkan.Terakhir tuang sisa ketan ratakan dan pdatkan lgi,dinginkan.lalu iris kotak atau persegi panjang atau jg bisa sesuai selera,bungkus menggunakan daun pisang atau plastik pembungkus lemper sperti punya ku.



Lemper siap di sajikan untuk tamu arisan. Hihihihi 😍😂😂





Sumber http://resepanekajajanpasar.blogspot.com
Facebook Twitter Google+
Back To Top