close
AYAM GORENG SERUNDENG KELAPA - 700 resep

Halaman

Kamis, 31 Januari 2019

AYAM GORENG SERUNDENG KELAPA

.
AYAM GORENG SERUNDENG KELAPA
.
BAHAN :
1/2 ekor ayam uk.besar potong jadi 5 bagian atau sesuai selera.
Jeruk nipis secukupnya.
500 ml air
2 Lembar daun salam
1 batang sereh geprek
80 gr kelapa setengah tua diparut putih memanjang
Sedikit minyak untuk menumis
.
BUMBU HALUS :
7 siung bawang merah
5 siung bawang putih
3 cm kunyit
3 cm jahe
5 butir kemiri sangrai
1 sdm ketumbar sangrai
1 batang sereh putihnya saja
Sejempol lengkuas muda.
.
Tambahkan :
Gula pasir,Garam Dan Kaldu bubuk Ayam Secukupnya .
CARA MEMBUAT :
1. Cuci bersih ayam lalu lumuri dgn air jeruk nipis,diamkan bberapa menit bilas.
2.tumis bumbu halus dengan sdikit minyak,masukan daun salam dan sereh geprek hingga harum
3.masukan potongan ayam,aduk rata dgn bumbu halus,tuangi air didihkan lalu beri gula garam dan kaldu bubuk secukupnya.
4 ungkep ayam dgn api kecil hingga meresap dan sisakan kuahnya untuk dicampur dgn parutan kelapa.
5.angkat potongan ayam sisihkan dan sisahkan kuahnya.
6.masukan kelapa parut kesisa kuah berbumbu,aduk rata dan masak hingga kelapa meresap dan air kuah menyusut habis,matikan api.
7.goreng ayam terlebih dahulu,sisihkan.
8. goreng serundeng kelapa berbumbu dgn minyak banyak,goreng bertahap saja agar serundeng tidak bergumpal dan cepat kering,angkat pake serokan berlubang halus,tiriskan diatas kertas tissu makan.
9.taruh potongan ayam goreng lalu taburi serundeng kelapa.
10.sajikan dengan nasi hangat,lalapan dan sambel sesuai selera.

resep by. @hanhanny
@trimakasih
Sumber http://riffakhasanah-kitchen.blogspot.com
Facebook Twitter Google+
Back To Top