close
Camilan Akhir Pekan : Cara Membuat Egg Tart Hongkong - 700 resep

Halaman

Rabu, 16 Januari 2019

Camilan Akhir Pekan : Cara Membuat Egg Tart Hongkong

Karena terbuat dari telur dan susu maka kudapan ini sangat renyah dan creamy, dan dengan menambahkan bahan puff pastry egg tart recipe ini bisa menjadi resep egg tart portuguese. kudapan ini sangat cocok untuk anda nikmati bersama keluarga di akhir pekan, silahkan dicoba ya bunda. 

Selain bahan-bahan yang akan disampaikan pada resep ini bunda juga memerlukan alat khusus untuk memasaka egg tart ini yakni loyang pie, atau jiga tidak ada bisa dicoba dengan menggunakan alat wajan kecil-kecil pencetak telur yang banyak dijual di pasar-pasar tradisional. selain itu juga membutuhkan alat pemanggang yakni oven, bisa menggunakan oven yang bahan bakarnya dari kompor atau dengan menggunakan oven listrik dengan pengaturan suhu yang khusus.


Bahan kulit Egg Tart :
  • 200 gram mentega
  • 1 sendok makan gula halus
  • 300 gram terigu
  • 1 butir telur


Bahan isi Egg Tart:
  • 5 butir telur
  • 1/2 kaleng SKM
  • 200 ml air
  • vanila pasta secukup nya.

Cara membuat Egg Tart Hongkong :

Kulit pie :
semua bahan di campur dan di uleni sampai tercampur. Kemudian di cetak di loyang pie.

Filling:
  • Telur dikocok dengan garpu sampai tercampur rata .Tambahkan SKM dan air lalu diaduk rata,terakhir masukan vanila.
  • Adonan di saring dan siap di tuang ke cetakan pie.
  • Di panggang sekitar 1 jam dengan api sedang.Pakai api 200° atas bawah 30 menit.Lalu tukar loyang atas di taruh bawah. Bawah di taruh atas.
  • Saya 200°,karena kirin low watt suka panas .oven lain bisa 150°an.Saya suka yang item-item gitu lebih legit.

Demikian  Resep makanan rumaha camilan akhir pekan : Resep Egg Tart Hongkong, dapatkan resep lainnya dengan melihat resep masakan lainnya seperi resep bolu kukus, resep kue gulung dan resep kue lainnya di link dibawah ini, semoga bermanfaat ya bunda

Sumber http://suhendri22.blogspot.com
Facebook Twitter Google+
Back To Top