Siang ini bikin kue sus, untuk resep kulitnya masih sama dengan yang kemarin2.... cuma untuk isiannya, kali ini adalah vla jeruk sunkist nevel....
.
Kue Sus Vla Sunkist by mrs.viriya
Bahan kulit:
-250 ml air
-150 gr mix margarin+butter
-1 sdm gula pasir
-1/2 sdt garam
-150 gr terigu -4 bh telur
Cara:
•Masak air, margarin, gula dan garam smp mendidih
•Kecilkan api, masukan terigu aduk cepat smp kalis, angkat
•Sth hangat, masukan telur satu persatu, aduk rata
•Cetak di loyang yg sdh dioles margarin
•Panggang suhu 200 (di oven aku 45 mnt)
.
Bahan vla:
-300 ml susu cair
-100 ml air jeruk sunkist
-1 sdm parutan kulit jeruk sunkist
-2 - 3 sdm gula pasir (manis sesuai selera)
-1/2 sdt garam
-2-3 sdm maizena, kekentalan sesuai selera (larutkan dgn sedikit air)
-2 bh kuning telur
Cara:
•Masak susu cair, gula dan garam smp mendidih, kecilkan api, masukan air jeruk dan parutan kulit jeruk, aduk rata, masukan maizena aduk2 smp agak kental
•Ambil sedikit adonan vla campur dgn kuning telur, aduk rata lalu masukan kembali ke panci masak smp mengental dan angkat
•Vla siap digunakan
Sumber http://resepanekajajanpasar.blogspot.com