Kue kering terkenal dengan lembutnya, tapi kali ini kami akan membagikan resep kue nastar renyah isi durian yang bisa anda jadikan sebagai salah satu isi toples anda saat hari yang fitri. Untuk membuatnya anda bisa intip resepnya dibawah ini kemudian siapkan bahan-bahan yang dibtuhkan. Berikut adalah resepnya, selamat mempraktekkan yah and happy cooking ^_^
Bahan Utama
Bahan Utama
- 150 gr mentega
- 2 butir putih telur
- 150 gram margarin
- 150 gram gula halus
- 50 gram susu bubuk
- 450 gram tepung terigu
- 4 butir kuning telur ayam
- 1 sendok teh baking powder
- 25 ml madu
- 2 butir kuning telur ayam
- 75 ml air
- 150 gram gula pasir
- 750 gram daging durian, buang bijinya
- Masak terlebih dahulu air bersama dengan gula dalam panci sampai dengan mengental.
- Kemudian anda taambahkan juga daging durian ke dalamnya, lalu aduk kembali sampai menjadi selai.
- Setelah menjadi selai anda bisa memasukannya dalam plastik dan sisihkan.
- Persiapkan terlebih dahulu wadah besar kemudian anda campurkan beberapa bahan, yakni mentega, gula dan margarine ke dalamnya, kemudian anda aduk sampai benar-benar merata menggunakan spatula.
- Masukan satu persatu kungi telur kemudian putih telur secara perlahan ke dalam wadah sambil terus anda aduk sampai merata.
- Tambahkan susu bubuk, terigu serta baking powder sembari mengayak perlahan, lalu aduk sampai semua bahan merata.
- Diamkan dahulu adonan tersebutselama kurang lebih 1 jam saja di suhu ruangan.
- Giling adonan yang ana miliki kemudian pipihkan memanjang dengan ketebalan sedang saja jangan terlalu tipis.
- letakan selai durian yang anda miliki pada salahsatu bagian sisinya, lalu gulung seperti sushi.
- Setelah tergulung anda bisa memotong adonan roll tersebut dengan ketebalan 3 centimeter.
- Siapkan loyang yang sudah diberi margarine agar tidak lengket, kemudian anda letakan potongan nastar anda di atasnya. Pastikan tidak terlalu dekat satu sama lain agar tidak menempel.
- Oles tipis bagian atas nastar anda tersebut.
- Panggang dalam oven selama 20 menit, dan gunakan temperatur 170 derajat.
- Angkat keluar sebentar olesi kembali bagian atas nastar anda tersebut, kemudian panggang kembali selama kurang lebih 10 menit saja.
- Angkat dan tirskan sebentar, sebeleum kemudian anda memasukannya ke dalam topless kedap udara dan disajikan.