close
Resep Cara Membuat Cake Bayam Yang Sehat Dan Nikmat - 700 resep

Halaman

Senin, 21 Januari 2019

Resep Cara Membuat Cake Bayam Yang Sehat Dan Nikmat

Kali ini kami akan membagikan resep cake bayam yang mudah untuk anda praktekkan. Untuk membuatnya anda bisa siapkan bahan-bahan dibawah ini lalu ikuti langkah cara membuatnya. Berikut adalah resepnya selamat mempraktekkan yah and happy cooking.


Bahan:
  • 3 butir telur
  • 200 gram bayam, ambil daunnya saja
  • 200 gram gula pasir
  • 2 sdt baking powder
  • 180 ml margarin cair
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt vanili bubuk
  • 2 sdm air lemon
Cara Membuat:
  1. Haluskan semua bayam dan tambah dengan margarin cair
  2. Tambahkan sedikit air untuk memudahkan dan memperlancar saat diblender
  3. Mixer gula pasir bersama telur hingga adonan mengembang dan berwarna putih pucat
  4. Diwadah terpisah, campurkan tepung dengan baking powder, garam dan vanili. Ayak semuanya lalu sisihkan lebih dulu
  5. Masukkan bubur bayam yang telah selesai diblender dalam adonan gula dan telur sedikit demi sedikit
  6. Mixer dengan kecepatan rendah
  7. Tambahkan perasan air jeruk
  8. Masukkan tepung sedikit demi sedikit, aduk hingga tercampur dan rata
  9. Siapkan loyang yang telah diolesi dengan margarin
  10. Panggang dalam oven selama kurang lebih 45 menit atau hingga cake matang
  11. Angkat, biarkan dingin
  12. Sajikan


Sumber http://sukakuee.blogspot.com
Facebook Twitter Google+
Back To Top